Sunday, May 22, 2016

Ustaz Maulana Ceramah Subuh di Islamic Center

Ustaz Maulana Ceramah Subuh di Islamic Center
Ustaz Nur Maulan tausiah subuh di mesjid Agung, Islamic Center, Lhokseumawe, Minggu
 
LHOKSEUMAWE - Dai kondang ibu kota, Ustaz Nur Maulana hanya bisa mengisi ceramah subuh di Masjid Agung Islamic Centar, Minggu 05.00 wib subuh. Seharusnya ustaz yang dikenal dengan kata-kata “jamaah oh jamaah” itu dijadwalkan berceramah di lapangan Sudirman Lhokseumawe pada Sabtu malam.
Namun jadwal itu berubah karena Ustaz Maulana harus melakukan perjalanan darat dari Medan ke Lhokseumawe, setelah pesawat Garuda yang ditumpanginya gagal terbang pada Minggu sore akibat kabut asap. Namun, ceramah di Islamic Center berjalan sukses dan dihadiri ribuan jamaah.
Ustaz Maulana ke Lhokseumawe difasilitasi Kodim 0103 Aceh Utara, untuk mengisi ceramah memperingati Israk Mikraj di Lapangan Sudirman. Panitia sudah melakukan berbagai persiapan. Namun menjelang sore, diketahui Ustaz Maulana harus menempuh jalur darat, karena Pesawat Garuda tidak bisa terbang akibat kabut asap.
Ustaz Maulana baru tiba di Lhokseumawe Minggu dini hari, dan langsung beristirahat di Pedapa Bupati Aceh Utara. Subuhnya mengisi ceramah sekitar dua jam, dilanjutkan silaturahmi di Makodim Lhokseumawe, dan sore langsung kembali ke Jakarta.
Dandim 0103 Aceh Utara Letkol Inf Oktavian Wahyu Cahyono, didampingi Pasiter Kapten Gunawan menyebutkan, ceramah tersebut mengusung tema “Dengan hikmah israk mikraj kita mantapkan keimanan dan ketakwaan guna meningkatkan loyalitas, moral, dan integritas sebagai landasan dalam mewujudkan TNI yang kuat, hebat, profesional dan dicintai rakyat,” jelasnya

No comments:

Post a Comment